⊚5 Cara Siaran Langsung di TikTok Tanpa 1000 Followers
Seperti contohnya yang akan kita bahas kali ini yaitu tentang 5 Cara Siaran Langsung di TikTok Tanpa 1000 Followers. Bisa jadi informasi yang akan kita kupas ini memang belakangan ini sedang Anda cari, jadi tepat sekali karena sekarang Anda sudah berada di situs ini. Nah, supaya tidak berlama-lama yuk langsung kita simak saja pembahasan lengkapnya berikut ini.
Uraian Lengkap 5 Cara Siaran Langsung di TikTok Tanpa 1000 Followers
Saat ini Tiktok tengah digandrungi oleh banyak orang di Indonesia maupun dunia. Tidak hanya memiliki fitur video singkat saja, kini Anda juga bisa melakukan siaran langsung. Namun, belum banyak pengguna Tiktok yang mengerti cara siaran langsung di Tiktok.
Ada banyak keuntungan melakukan siaran langsung, terutama bagi Anda yang sudah memiliki banyak followers. Siaran langsung atau live s**eaming adalah salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk berinteraksi dengan followers Tiktok.
Syarat Melakukan Siaran Langsung/Live di TikTok
Untuk bisa menggunakan fitur live di Tiktok ada beberapa syarat yang perlu Anda penuhi terlebih dahulu. Syarat-syarat ini harus Anda penuhi jika ingin menggunakan fitur live di aplikasi Tiktok. Berikut ini beberapa syarat agar Anda bisa live di Tiktok, yaitu:
1. Memiliki jumlah minimal 1000 followers
Saat ini, fitur live Tiktok hanya bisa digunakan oleh akun yang sudah mempunyai 1000 followers sebagai jumlah minimal. Apabila jumlah followers yang dimiliki belum mencapai 1000 followers, maka saat Anda menekan tombol + tidak ada pilihan “Go Live”.
Fitur yang bisa Anda pakai adalah 15s, 60s, dan templates.
2. Berusia 16 tahun ke atas
Ketika Anda membuat akun Tiktok, Anda akan mengisi pertanyaan mengenai tanggal dan tahun lahir. Sayangnya bagi pengguna yang berusia kurang dari 16 tahun, fitur live belum bisa dipakai.
Fitur siaran langsung di aplikasi Tiktok ini hanya bisa digunakan oleh pengguna dengan usia minimal 16 tahun.
3. Memiliki aplikasi Tiktok paling update
Jika Anda tidak menemukan fitur live padahal sudah memiliki 1000 followers dan berusia 16 tahun, maka cek aplikasi Tiktok Anda. Pastikan bahwa aplikasi Tiktok yang digunakan merupakan versi terbaru.
Segera update Tiktok terlebih dahulu, lalu cek apakah fitur Go Live sudah tersedia atau belum.
Cara Siaran Langsung di Tiktok
Sebenarnya ketika Anda sudah memenuhi syarat live di Tiktok, cara melakukan live sangat mudah dilakukan. Apabila followers Anda sudah berjumlah 1000 maka Anda bisa menggunakan fitur live untuk berkomunikasi langsung dengan followers.
Berikut ini tahap-tahap melakukan live di Tiktok, yaitu:
1. Buka aplikasi Tiktok
Pertama, Anda perlu membuka aplikasi tiktok. Jika Anda belum memilikinya, maka download aplikasi Tiktok di Play Store. Pastikan bahwa internet yang Anda pakai lancar, supaya saat live tidak ada gangguan dari koneksi yang membuat live putus-putus.
2. Pilih tombol plus (+) dan pilih live
Saat aplikasi Tiktok sudah terbuka, di bagian halaman depan aplikasi terdapat tombol plus dengan lambang (+) yang terletak di bagian bawah tengah layar tampilan.
Jika Anda sudah melihat tombol merah, selanjutnya pilih bagian yang bertuliskan LIVE. Caranya adalah geser ke kanan dua kali sampai terlihat tulisan LIVE.
3. Tambahkan caption
Agar live s**eaming bisa menarik perhatian banyak penonton, tambahkan judul atau tulisan caption dengan kata-kata yang menarik.
Anda juga bisa menggunakan berbagai fitur yang ada di aplikasi, misalnya pengubah warna, penghalus wajah, dan fitur lainnya yang bisa ditemui di bagian pojok atas kanan layar.
5. Tekan tombol mulai siaran langsung atau Go Live
Setelah merasa seluruh persiapan sudah dilakukan, terakhir Anda hanya harus menekan tombol siaran langsung yang berwarna merah di bagian bawah.
Terdapat beberapa pengguna Tiktok yang mengeluh karena tidak bisa menemukan fitur siaran langsung atau Go Live di aplikasi Tiktok. Hal tersebut juga bisa saja terjadi pada Anda, beberapa hal yang perlu diketahui mengenai fitur Go Live Tiktok adalah:
- Perlu diketahui bahwa saat ini fitur Go Live masih berada dalam tahap pengujian, sehingga tidak tersedia untuk seluruh pengguna Tiktok. Untuk menggunakan fitur live, Anda juga harus menggunakan aplikasi Tiktok versi terbaru.
- Saat ini, pengguna juga dibatasi untuk memakai kata-kata yang dilarang untuk siaran langsung. Daftar kata-kata ini termasuk follow, bff, diet, fan, drama ratu, donasi, dan kata-kata lainnya. Oleh karena itu, Anda harus memperhatikan kata-kata yang digunakan sebagai caption siaran langsung.
- Jika Anda tidak bisa menemukan tombol live di layar, mungkin saja perangkat yang sedang Anda gunakan melakukan beberapa perekaman audio yang membuat tombol live tidak bisa ditemukan selama perekaman.
- Anda tidak perlu lagi menekan tombol yang lain, tekan saja tombol dengan simbol plus yang ada di bagian bawah layar. Setelah menekan tombol plus, Anda akan melihat tombol video yang disampingnya terdapat pilihan untuk melakukan Go Live.
- Terdapat beberapa rumor yang mengatakan jika siaran langsung yang ditayangkan secara instan hanya untuk pengguna yang sudah memiliki 1000 followers. Tetapi, kebijakan mengenai jumlah tersebut bervariasi untuk berbagai negara.
Cara Live Bareng dengan Pengguna Lain
Salah satu kelebihan dari fitur live Tiktok adalah Anda bisa live bareng dengan pengguna Tiktok lainnya. Tentu saja, live bersama dengan pengguna lainnya akan membuat siaran langsung terasa lebih menyenangkan. Berikut ini cara untuk live bersama dengan pengguna Tiktok lainnya adalah:
- Lakukan cara siaran langsung di Tiktok sesuai dengan langkah-langkah yang telah dijelaskan di atas.
- Selanjutnya, pilih tombol undang yang berada di bagian kiri bawah ketika live.
- Lalu, pilih teman yang ingin Anda ajak untuk berkolaborasi di live Tiktok.
- Siaran langsung bersama dengan pengguna lain sudah bisa dilakukan.
Cara Melaporkan Masalah Akun Tiktok Supaya Bisa Live
Jika Anda sudah mencoba cara siaran langsung di Tiktok, namun live belum bisa dilakukan. Anda bisa melaporkan masalah tersebut dengan harapan bisa melakukan live. Berikut ini langkah-langkah yang diperlukan untuk melaporkan masalah tersebut:
1. Buka aplikasi Tiktok
Pertama yang perlu Anda lakukan adalah buka aplikasi Tiktok dan masuk menggunakan akun Anda. Perlu Anda ingat lagi bahwa akun yang dipakai adalah akun yang telah memiliki pengikut berjumlah minimal 1000 followers.
Jika masalahnya Anda belum memiliki 1.000 followers maka cara ini tidak bisa digunakan.
2. Buka profil Tiktok, kemudian pengaturan
Setelah berhasil masuk ke akun Tiktok, selanjutnya buka menu profil. Menu profil berada di bagian kanan bawah bersama dengan menu Tiktok lainnya. Menu profil digambarkan dengan logo bergambar orang dan terdapat tulisan “Saya”.
Di menu profil, Anda Akan melihat tombol pengaturan. Klik tombol titik tiga yang berada di bagian pokok kanan atas.
4. Pilih laporkan masalah
Ketika sudah berhasil masuk di halaman pengaturan aplikasi Tiktok. Supaya Tiktok bisa melakukan siaran langsung, pilih opsi Laporkan Masalah yang ada di bagian Dukungan. Mungkin Anda heran, kenapa harus melaporkan masalah tersebut ke Tiktok?
Hal ini dikarenakan Anda telah memenuhi syarat untuk melakukan siaran langsung di Tiktok, tetapi tetap tidak bisa menggunakan fitur tersebut. Oleh karena itu, Anda berhak melaporkan masalah kepada pihak Tiktok.
5. Klik pilihan siaran langsung
Selanjutnya, Anda akan melihat ada berbagai opsi masalah di tampilan yang dapat dipilih oleh pengguna Tiktok. Pilih opsi Siaran Langsung > Menonton Siaran Langsung > pilih Lainnya > Masih Ada Masalah.
Setelah itu, Anda akan melihat formulir dan jelaskan masalah yang terjadi dengan akun Tiktok Anda yang disertakan dengan bukti screenshot jika memungkinkan.
Contoh isi pesan yang bisa Anda tuliskan adalah: “Akun Tiktok milik saya tidak bisa menggunakan fitur live s**eaming, padahal seluruh syarat sudah terpenuhi.”
6. Klik laporkan
Jika sudah menulis keluhan yang dirasakan mengenai akun Tiktok tersebut, Anda bisa langsung menekan tombol Laporkan dan menunggu sampai pihak Tiktok membalas pesan tersebut. Biasanya pihak Tiktok akan membalas keluhan kurang dari seminggu.
Masalah mengenai fitur live ini masih bisa dikatakan sebagai masalah yang baru, sehingga pihak Tiktok akan berusaha memperbaikinya agar pengguna bisa menggunakan fitur untuk siaran langsung.
Cara Live Tiktok Apabila Followers Kurang dari 1000
Banyak pengguna yang merasa kecewa dengan aturan live Tiktok yang mengharuskan memiliki 1000 followers terlebih dahulu. Hal ini dikarenakan tidak mudah mendapatkan 1000 followers. Ada cara yang bisa Anda coba supaya bisa melakukan live s**eaming menggunakan Tiktok, yaitu:
- Buka aplikasi Tiktok di perangkat.
- Masuk ke menu profil dan pilih ikon titik tiga yang ada di bagian pojok kanan atas.
- Selanjutnya, Anda akan masuk menuju halaman pengaturan.
- Pilih opsi report a problem.
- Selanjutnya, Anda akan diarahkan menuju menu live/payments/reward.
- Klik live host dan pilih I can’t started live.
Apabila Anda sudah selesai melakukan langkah-langkah yang dijelaskan maka pihak Tiktok akan memberikan panduan supaya Anda bisa melakukan live s**eaming dan disertai dengan alasan mengapa Anda tidak dapat melakukan live s**eaming.
Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda bisa mengisi form bantuan untuk melaporkan masalahnya.
Cara Nonton Live di Tiktok
Jika sebelumnya Anda telah mengetahui bagaimana cara untuk melakukan siaran langsung di Tiktok. Maka bagaimana caranya jika ingin menonton siaran langsung yang dilakukan oleh pengguna lainnya?
Banyak dari pengguna Tiktok yang membuat akun karena tertarik dengan pengguna tertentu, misalnya gamers, influencer, selebriti, dan tokoh lainnya. Tokoh-tokoh terkenal tersebut pastinya sering melakukan siaran langsung untuk menambah popularitasnya.
Tetapi, karena siaran yang dilakukan berupa siaran langsung sering kali Anda melewatkannya karena telat. Jika Anda memang sudah menunggu namun telat pasti terasa sangat menyebalkan. Untuk mengatasi masalah tersebut, Anda tinggal menyalakan notifikasi saja.
Sehingga, ketika pengguna Tiktok yang Anda ikuti melakukan live s**eaming Anda akan memperoleh pemberitahuan. Berikut cara menyalakan notifikasi live s**eaming:
- Buka aplikasi Tiktok yang ada di perangkat
- Setelah masuk ke halaman awal, pilih menu profil yang berada di bagian sudut kanan bawah.
- Pilih setting atau pengaturan yaitu ikon titik tiga yang ada di sudut kanan atas atas.
- Selanjutnya pada bagian general, pilih push notification.
- Terakhir, aktifkan opsi live s**eaming dari akun Tiktok yang Anda ikuti.
Pengaturan tersebut akan membuat Anda mendapatkan notifikasi jika akun yang diikuti melakukan siaran langsung. Anda hanya tinggal klik notifikasi dan menonton siaran langsung tersebut.
Tips Live di Tiktok
Sebelum melakukan live s**eaming tentu saja Anda harus mengetahui topik apa yang akan dibawakan. Beberapa tujuan siaran langsung adalah untuk menghibur, memberikan edukasi, bahkan untuk berkomunikasi dengan followers.
Tetapi, banyak juga orang yang merasa bingung ketika sedang melakukan siaran langsung. Supaya tidak bingung dan kaku saat melakukan siaran langsung, berikut ini beberapa tips untuk live di Tiktok:
1. Siapkan peralatan penunjang live
Supaya kualitas video live bagus dan berkualitas, Anda membutuhkan beberapa peralatan yang bisa mendukung kualitas video. Pertama, tentu saja Anda memerlukan smartphone dengan kamera pastikan juga bahwa kamera tersebut bersih dari debu maupun kotoran lainnya.
Selanjutnya, Anda juga bisa menggunakan tripod maupun stabilizer untuk meletakkan smartphone supaya tidak pegal. Agar terlihat lebih jernih dan terang, Anda juga bisa menggunakan ring light.
2. Pilih tema dan berikan poin penting yang menarik untuk siaran langsung
Setelah memastikan bahwa seluruh peralatan siap, Anda juga harus bisa menyiapkan tema pembicaraan yang akan Anda bawakan saat siaran langsung. Pilih tema atau topik yang disukai followers.
Misalnya, akun Tiktok Anda fokus membuat video mengenai resep dan tips memasak. Anda juga harus bisa menjelaskan poin-poin penting, supaya penonton bisa menangkap inti pembicaraan tersebut.
Supaya topik pembicaraan terdengar lebih menarik, Anda bisa melakukan riset terlebih dahulu.
3. Melakukan interaksi dengan penonton
Salah satu poin penting live s**eaming dibandingkan video biasa adalah interaksi dengan penonton. Pertama, Anda bisa memulai dengan menyapa dan berterima kasih kepada orang-orang yang sudah menonton siaran langsung tersebut.
Selanjutnya, Anda bisa membaca pertanyaan dan komentar yang diberikan oleh penonton. Interaksi adalah salah satu bentuk apresiasi host untuk penonton supaya bisa lebih dekat dan membuat live s**eaming lebih interaktif.
4. Live bareng dengan pengguna Tiktok lainnya
Melakukan kolaborasi dengan pengguna Tiktok lainnya akan mendatangkan keuntungan untuk kedua belah pihak. Supaya terasa lebih menyenangkan dan tidak membosankan, Anda bisa mengajak pengguna Tiktok lainnya berkolaborasi sesuai dengan topik pembicaraan.
Kolaborasi juga akan mendatangkan tambahan follower dan menjadi salah satu cara promosi untuk kedua pihak.
5. Mengadakan giveaway
Tidak bisa dipungkiri lagi bahwa giveaway bisa mendatangkan banyak perhatian. Ketika live, Anda juga bisa melakukan giveaway dengan cara mengundi supaya ada banyak orang yang tertarik mengikuti siaran langsung.
Tambahkan tulisan “giveaway” di judul siaran langsung. Giveaway biasanya akan menambah banyak like dan followers baru, sehingga akun Tiktok semakin terkenal.
Keuntungan Siaran Langsung di Tiktok
Sebagai upaya menjadi media sosial berbagi video yang lebih bagus, Tiktok selalu melakukan update untuk berbagai fitur. Fitur live adalah salah satu fitur yang bisa Anda manfaatkan untuk membuat video yang bermanfaat dan menghibur followers.
Beberapa keuntungan melakukan siaran langsung di aplikasi Tiktok, yaitu:
- Live s**eaming bisa mendatangkan banyak followers baru. Biasanya jika Anda berhasil menyuguhkan siaran langsung yang menarik, orang-orang yang penasaran akan mengikuti akun Anda di Tiktok.
- Live s**eaming juga membuat Anda lebih akrab dengan followers. Jika Anda bisa berinteraksi, followers akan senang dan merasa dekat dengan Anda.
- Jika Anda merasa kesulitan ketika mengobrol dengan orang lain, live di Tiktok akan melatih Anda untuk lebih lancar dan handal saat berkomunikasi. Walaupun awalnya terasa sulit, tetapi jika sudah terbiasa melakukan live maka kemampuan komunikasi Anda akan meningkat.
- Live s**eaming juga menjadi suatu media hiburan jika Anda merasa kesepian. Tidak hanya Anda yang merasa ditemani, namun penonton yang melihat siaran langsung juga akan merasa terhibur karena bisa berinteraksi dengan host.
- Dalam fitur live Tiktok terdapat suatu fitur yang memungkinakn penonton untuk memberikan hadiah untuk orang yang melakukan live.
Jika penonton memberikan hadiah, Anda akan memperoleh koin yang nantinya bisa ditukar dengan uang asli. Tentu saja hal ini sangat menggiurkan.
Sebenarnya cara siaran langsung di Tiktok mudah dilakukan. Namun, syarat yang diperlukan menjadi hal yang cukup sulit dipenuhi bagi sebagian pengguna. Jika Anda sudah bisa melakukan siaran langsung, cobalah untuk melakukan persiapan matang supaya live terasa lebih menarik.
Lihat Juga :
- 3 Cara Download Video Tiktok Tanpa Watermark Kualitas HD
- 3 Cara Duet di TikTok Tanpa dan Dengan Aplikasi Tambahan
- 19 Aplikasi Alternatif Play Store Terbaik & Fitur Terlengkap
- 23 Filter IG Viral dan Lagunya yang Hits Abis di Medsos
- Web EventFF 2021.com Bisakah Dapatkan Diamond Gratis?
The post 5 Cara Siaran Langsung di TikTok Tanpa 1000 Followers appeared first on Kricom.Id.
Bagaimana apakah pembahasan tentang 5 Cara Siaran Langsung di TikTok Tanpa 1000 Followers sudah cukup untuk mengobati rasa penasaran Anda? Semoga saja demikian adanya. Terima kasih sudah meluangkan waktu mampir ke situs pakarapk . blogspot . com serta membaca ulasan diatas hingga selesai. Kedepannya kami akan terus mengupdate artikel seputar tips, trik, tutorial, apk dan banyak lagi lainnya. Untuk itu pantengin terus situs ini, kalau perlu bookmark supaya Anda mudah menemukannya lagi bila suatu saat membutuhkannya. ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Comments
Post a Comment